PERINGATAN ISRA MI’RAJ NABI MUHAMMAD SAW DI MAN 1 PULANG PISAU BERLANGSUNG KHIDMAT

2026-01-20

Humas Mansa Media, Pulang Pisau, Selasa 20 Januari 2026

Pulang Pisau — Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Pulang Pisau menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H/2025 M yang berlangsung dengan khidmat di aula madrasah pada hari Selasa (20/1/2026). Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa-siswi, dewan guru, tenaga kependidikan, serta tamu undangan lainnya.

Acara diawali dengan Habsy Putra dari MAN 1 Pulang Pisau di lanjut dengan Sari Tilawah dan Pembacaan Ayat Suci Al - Qur'an . Setelah itu dilanjutkan dengan sambutan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pulang Pisau, H. Kusnan Fathkudin, S.Ag., M.A.P., turut memberikan arahan. Beliau menekankan pentingnya nilai-nilai spiritual dalam membentuk karakter generasi muda yang berakhlak, berprestasi, dan berkontribusi bagi masyarakat.

Selanjutnya, Kepala Madrasah MAN 1 Pulang Pisau, Muliani, S.Ag., M.Pd. Dalam sambutannya, beliau mengajak seluruh peserta didik untuk menjadikan peristiwa Isra Mi’raj sebagai momentum meningkatkan keimanan, kedisiplinan dalam beribadah, serta akhlak mulia dalam kehidupan sehari-hari.

Acara inti diisi dengan ceramah agama oleh H. Muhammad Riyan, S.Pd.I. Dalam tausiyahnya, beliau menjelaskan “ Peristiwa Isra Mi’raj bukan sekadar peristiwa yang diperingati pada waktu tertentu, tetapi memiliki makna yang relevan sepanjang masa, karena inti dari peristiwa agung ini adalah perintah menunaikan shalat. Oleh karena itu, tujuan utama peringatan Isra Mi’raj sejatinya adalah sebagai pengingat bagi umat Islam agar senantiasa menjaga dan memelihara shalat dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini berlandaskan pada perjalanan mulia Nabi Muhammad SAW dalam peristiwa Isra dan Mi’raj yang menjadi dasar ditetapkannya kewajiban shalat bagi umat Islam, sebagaimana sabda Rasulullah SAW bahwa barang siapa yang senantiasa memelihara shalatnya dan tidak meninggalkannya, maka Allah SWT akan menganugerahkan lima kenikmatan kepadanya."

Kegiatan peringatan Isra Mi’raj ini berlangsung tertib dan penuh semangat. Para siswa terlihat antusias mengikuti rangkaian acara hingga selesai. Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan seluruh warga MAN 1 Pulang Pisau semakin meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.